Bupati Eka Putra "Kopisakarek" Dengan Perantau Sumanik

    Bupati Eka Putra "Kopisakarek" Dengan Perantau Sumanik
    Foto : Journalist.id

    TANAH DATAR - Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Datar terus mendukung dan mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan perantau dan masyarakat dalam mengukseskan program daerah. Hal tersebut disampaikan Bupati Eka Putra saat menghadiri malam silaturrahmi acara puncak Dunsanak Perantau 3 Guguak (DP3G)  Nagari Sumanik, di lapangan sepakbola Tembok Galuang, Rabu (13/7) malam.

    "Saya apresiasi kepada perantau dan masyarakat Sumanik yang sudah melaksanakan kegiatan alek nagari, ini secara langsung sudah mendukung kegiatan pemerintah daerah dalam rangka menjalin Komunikasi Pimpinan Secara Dakek dan Arek yaitu "Kopi Sakarek, " ucap Bupati Eka Putra.

    Lebih lanjut, Bupati sadari kegiatan silaturahmi ini sudah dua tahun tidak bisa dilaksanakan secara berhadapan langsung karena musibah pandemi covid 19, kita patut bersyukur karena hari ini bisa dilaksanakan oleh perantau dan masyarakat Nagari Sumanik dalam rangka menjembatani aspirasi dan informasi kepada pemerintah daerah.

    Sehubungan dengan harapan perantau dan masyarakat Nagari Sumanik untuk pembangunan infrastruktur seperti perbaikan jalan dan penyaluran air bersih. "Insyaallah perbaikan jalan dan air bersih akan dianggarkan dan di realisikan secepatnya melalui dinas instansi terkait, " ungkap Bupati.

    Bupati juga tambahkan, selain fisik kita juga harus membangun mental spiritual generasi penerus, pemerintah daerah memiliki program satu rumah satu hafizh dengan tujuan menyiapkan generasi tangguh dan taat kepada Allah SWT.  "Mohon doa dan dukungan dari perantau dan masyarakat sumanik untuk kelancaran pembangunan melalui program unggulan daerah, " pinta Eka Putra.

    Diakhir sambutan Bupati Eka Putra juga sampaikan terimakasih dan berharap kegiatan ini berkanjutan. Kepada para perantau juga didoakan selamat dan selalu sukses, dengan harapan silaturahmi terus terjaga antara rantau dan ranah.

    Sebelumnya, Ketua DP3G Nagari Sumanik Yuskardinal sampaikan, DP3G adalah Dunsanak Perantau Guguak Manih, Guguak Tinggi dan Guguak Panjang Nagari Sumanik. "DP3G  tahun ini melaksanakan pulang basamo dalam rangka Idul Adha 1443 H dengan agenda melaksanakn gotong royong, pesta anak nagari dengan mengedepankan kearifan lokal melalui kesenian tradisional, halal bihal dan tablig akabar yang mulai tanggal 6-13 Juli 2022, " sampai Yuskardinal.

    Yuskardinal tambahkan, tujuan dari kegiatan pulang basamo ini yaitu untuk penyambung silaturahmi perantau dengan masyarkat di kampung serta dapat berkontribusi untuk kampung halaman melalui kegiatan sosial, ekonomi dan kesejahteraan.

    Dikesempatan tersebut mewakili perantau dan masyarakat sumanik Yuskardinal harapkan kepada pemerintah daerah beri perhatian lebih lagi kepada Nagari Sumanik untuk pembangunan infrastruktur seperti perbaikan jalan, penyaluran air bersih dan jaringan internet yang kurang baik .

    Yuskardinal juga tegaskan kalau perantau dan masyarakat tiga guguak siap mendukung program daerah. Terimakasih kepada bapak Bupati yang telah hadir pada kegiatan kami ini, harapan kami melalui kegiatan ini akan terus terjalin jembatan hati antara masyarakat, perantau dan pimpinan daerah akan berlanjut.

    Sementara itu Wali Nagari nagari Sumanik Irama Yandi juga sampaikan apresiasi dan bangga kepada perantau tiga guguak  atas kekompakan walaupun dalam suasana sulit denga perekonomian yang baru bangkit bisa melaksanakan pulang basamao untuk menjalin silaturahim dengan keluarga di kampung. "Jaga selalu kekompakan, sukses selalu di rantau dan lestarikan kearifan lokal melalui pulang basamo mambangun kampuang, " pesan Irama Yandi.

    Turut hadir pada acara tersebut Anggota DPRD Tanah Datar Nurhamdi Zahari, Asisten Pemerintahan dan Kesra Elizar, Camat Salimpaung Herru Rahman beserta forkopimca, Kepala Bagian Prokopim Dedi Triwidono, BPRN, KAN dan tokoh masyarakat setempat.(JH)

    sumanik tanahdatar
    Joni Hermanto

    Joni Hermanto

    Artikel Sebelumnya

    Sambut Kunjungan UHAMKA, Bupati Eka Putra...

    Artikel Berikutnya

    Delapan Fraksi DPRD Tanah Datar Sampaikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Tony Rosyid: Said Didu, Simbol Perlawanan Terhadap Oligaki

    Ikuti Kami